Luwu Utara, Wijatoluwu. Com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih bagi Segmen Pemilih Pemula pada Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024.
Kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pemilih berlangsung di Teras Adira Masamba Kabupaten Luwu Utara. Senin (25/12/2023).
Kegiatan ini, diikuti oleh puluhan pelajar (siswa-siswi) yang berasal dari perwakilan sekolah di Kabupaten Luwu Utara. Yakni, siswa-siswi SMAN 8 Luwu Utara, SMKN 2 Luwu Utara dan SMAN 1 Luwu Utara yang didampingi bapak/ibu guru dari perwakilan sekolah masing-masing.
Sosialisasi ini dilaksanakan dengan tujuan, untuk memberikan pemahaman kepada para calon Pemilih Pemula pada Pemilu 2024.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh satu Anggota KPU Kabupaten Luwu Utara Mahlisah, Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM (Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia).
“Silahkan menggunakan hak pilihnya adek-adek sesuai dengan kompetensi calon pemimpin yang akan menentukan negara 5 tahun kedepannya,” ucap Mahlisah
Lanjut Mahlisah, “Bahwa nanti kita memilih lima surat suara pada Pemilu 2024 yakni, Surat suara warna abu-abu adalah Presiden dan Wakil Presiden, Surat suara warna kuning adalah DPR RI, Surat suara warna merah adalah DPD RI, Surat suara warna biru adalah DPRD Provinsi dan surat suara warna hijau adalah DPRD Kabupaten/Kota,” jelas Mahlisah salah satu komisioner Perempuan KPU Luwu Utara itu.