Palopo, Wijatoluwu.com — Penjabat Gubernur sulawesi Selatan (Sulsel), melakukan kunjungan ke Kota Palopo. Kunjungan tersebut juga dalam rangka deklarasi damai Pemilu dan Pilkada 2024 mendatang di Lapangan Pancasila.
PJ Walikota Palopo, Asrul Sani, dalam sambutannya mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN), untuk terus menjaga netralitasnya. Hal itu disampaikannya demi menjaga kondusifitas kota palopo selama tahapan pemilu berlangsung.
“ASN, TNI dan Polri perlu bekerja sama untuk mencegah konflik sehingga pemilu damai dapat terlaksana di kota palopo,” ujar Asrul Sani, Ahad (5/11/2023).
Asrul Sani mengaskan bahwa dirinya serius dalam mewujudkan kontestasi Pemilu berjalan damai di Kota Idaman tersebut.
“Ini merupakan bentuk keseriusan kami demi mewujudkan pemilu damai tahun 2024 akan datang. Netralitas ASN, ASN harus bersifat netral dalam pemilu dengan menjunjung tinggi integritas,” tegasnya.
Senada dengan itu, PJ Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, dalam sambutannya mengingatkan pentingnya menjaga netralitas ASN.
“Tadi waktu pembacaan Ikrar Netralitas ASN, saya liat banyak yang ragu-ragu. Kalau saudara-saudara sekalian tidak yakin dengan ini, kalian tidak pantas menjadi seorang pejabat,” ucapnya.
Ia juga menegaskan agar para ASN lingkup kota palopo betul-betul menjaga netralitasnya demi mewujudkan pemilu yang damai tersebut.
“Kita ASN disumpah dengan itu dihadapan masyarakat kota palopo, kalau ragu-ragu siap-siap nanti diproses di Gakkumdu,” terangnya.
Bahtiar berharap agar para ASN tegak lurus dengan ikrar yang telah diucapkan. Ia juga berharap agar masyarakat tidak terjerumus dengan politik adu domba yang dapat merusak persatuan warga Sulsel jelang pemilu.
“Saya diberi amanah untuk menjaga kita semua, saya juga PNS mari kita tegak lurus. tujuan Ikrar kita tadi adalah untuk tegak lurus kedepan sebagai ASN. Saya juga tidak mau warga Sulsel diadu domba untuk kepentingan politik semata,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres palopo, Dandim 1403 Palopo, Komisioner KPU Palopo, Komisioner Bawaslu Kota Palopo, Camat dan Lurah, serta Panwaslu Kecamatan, PPK, PKD dan PPS se-Kota Palopo.
Ikuti berita terbaru WijaToLuwu.com di Google News