Palopo, Wijatoluwu.com – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Nasional (DPPKB) Kota Palopo menggelar pelayanan Keluarga Berencana (KB) di Pasar Sentral. Kegiatan ini merupakan program nasional yang dilaksanakan serentak di seluruh kabupaten/kota di Indonesia.
Kabid BKKBN Kota Palopo, Fahry, menjelaskan bahwa lokasi Pasar Sentral dipilih karena menjadi titik utama pelaksanaan kegiatan, termasuk sesi Zoom Meeting yang akan dihadiri langsung oleh Menteri BKKBN.
“Di Palopo, ada dua pilihan lokasi, yaitu Pasar Andi Tadda dan Pasar Sentral. Kami memilih Pasar Sentral karena di sini juga akan diadakan Zoom Meeting secara langsung dengan kehadiran Menteri BKKBN,” ujarnya, Rabu (26/2/2025).
Pelayanan KB ini melibatkan seluruh penyuluh KB se-Kota Palopo yang mendampingi kader mereka dalam memberikan edukasi kepada masyarakat.
“Selain pelayanan KB, kami juga melakukan edukasi yang menyasar remaja, ibu menyusui, dan lansia,” kata Fahry.
Dalam pelayanan ini, masyarakat dapat memperoleh alat kontrasepsi dengan mudah hanya dengan memperlihatkan bukti berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP).
“Kami memberikan pelayanan KB berupa pil dan kondom yang bisa didapatkan masyarakat hanya dengan menunjukkan KTP,” tambahnya.
Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun. Tahun sebelumnya, pelayanan KB dilaksanakan di Pasar Andi Tadda.
“Harapannya, semua program dari Dinas KB bisa terealisasi, minimal di Pasar Sentral ini,” ujar Fahry.
Ia juga menambahkan bahwa ke depan cakupan pelayanan KB akan diperluas dengan memaksimalkan kinerja penyuluh di lingkungan masyarakat.
“Kami ingin meningkatkan cakupan pelayanan KB hingga ke pasar-pasar lain, serta memastikan lebih banyak penyuluh turun langsung ke lapangan untuk memberikan layanan,” pungkasnya.