Bahayakan Pengendara, Jalan di Walenrang Utara-Luwu Butuh Perhatian Pemerintah

Luwu, Wijatoluwo.com — Jalan trans sulawesi yang terletak di wilayah Kelurahan Bosso, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel), dalam kondisi rusak dan berlubang. Akibatnya pengendara sepeda motor yang melintas mengalami kecelakaan diduga akibat kondisi jalan yang rusak.

“Korban jatuh akibat jalan yang tidak terurus dengan baik,” ucap warga setempat, Anton Sujarwo dalam unggahan statusnya, Sabtu (17/12/2022).

IKLAN

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi pada Jumat (16/12) pada waktu malam hari. Beruntung pihak kepolisian yang sedang berpatroli membantu warga untuk mengevakuasi korban yang terlibat kecelakaan.

“Tadi malam sudah ada korban yang jatuh beruntun, untung ada pak polisi yang sedang patroli sehingga mereka segera di evakuasi,” tutur Anton.

Anton Khawatir jika kondisi jalan masih dibiarkan dalam kondisi rusak parah akan berimbas pada pengendara lain khususnya kendaraan roda 4 dan roda 2.

“Jika masih dibiarkan bgtu saja, sangat membahayakan bagi pengendara roda 2 maupun roda 4,” ungkapnya.

Atas masalah tersebut, ia meminta pemerintah terkait agar segera memperhatikan kondisi jalan trans sulawesi. Dia (Anton) khawatir korban akan semakin bertambah jika jalan tersebut tak kunjung diperbaiki.

“Kepada seluruh pihak terkait agar diperhatikan kondisi jalan poros palopo-masamba, sebelum ada korban baiknya di perbaiki,” pungkasnya.

Penulis: Arzad