Bawaslu Palopo Awasi Pelaksanaan CAT Calon Anggota PPS

banner 468x60

PALOPO – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), melakukan pengawasan langsung pelaksanaan Computer Assisted Test (CAT) Panitia Pemungutan Suara (PPS). CAT tersebut dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Palopo.

Anggota Bawaslu Palopo, Asbudi Dwi Saputra mengatakan kegiatan pengawasan yang dilakukan adalah salah satu bentuk pencegahan pengawas pemilu.

banner 336x280

“Pengawasan ini merupakan salah satu bentuk pencegahan yang dilakukan oleh Bawaslu agar tidak adanya pelanggaran saat proses pelaksanaan Tes CAT ini,” ujarnya, Rabu (15/5/2024).

Dalam kesempatan itu, ia juga mengatakan bahwa pihaknya membuka posko aduan masyarakat terkait seleksi calon anggota PPS yang saat ini dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Palopo.

“Kami juga membuka Posko aduan masyarakat di Sekretariat Bawaslu Kota Palopo Jl.K.H.M.As’ad No 06 Kota Palopo, Apabila ada dugaan pelanggaran yang terjadi saat proses perekrutan PPS agar segera dilaporkan ke Bawaslu kota Palopo,” imbuhnya.

banner 336x280

Pos terkait

Tinggalkan Balasan