Palopo, Wijatoluwu.com — Relawan Pesisir Nurhan Tabau Caleg DPR RI dari Partai PKB nomor urut 7 mulai memanaskan mesin timnya. Dimulai di Kota Palopo dengan kegiatan deklarasi relawan pesisir yang di ketuai oleh Ruslan.
Ketua Relawan Pesisir yang sudah lama bekerja melakukan pendampingan masyarakat Pesisir memilih ibu-ibu nelayan menjadi ujung tombak Relawannya.
Terlihat dalam kegiatan, Nurhan Tabau hadir dengan timnya. Dalam kegiatan tersebut sekaligus memberi bantuan tali untuk petani rumput laut dan alat tangkap Kepiting.
Nurhan Tabau menyampaikan gagasannya tentang politik melayani. Kepada seluruh relawan khususnya kalangan perempuan tentang pentingnya pendidikan bagi anak-anak.
“ibu-ibu ku semua hal yang paling utama adalah memastikan anak-anak kita bisa bersekolah, bisa menikmati pendidikan yang layak, agar mereka bisa menikmati pendidikan,” ujarnya, Jumat (20/10/2023).
Lebih jauh Nurhan mengatakan akan mendorong produktifitas progran ekonomi kreatif. Tak main-main, Nurhan bahkan membawa tali untuk petani rumput laut dan alat penangkap kepiting.
“Ibu-ibu, melalui program kami akan mendorong produktifitas ibu-ibu dengan program ekonomi kreatif, hari ini saya membawa tali untuk membantu ibu-ibu menjadi petani rumput laut, dan alat tangkap Kepiting agar ibu-ibu produktif, tapi mohon dijaga keberlangsungan ekosistem mangrove kita,” ungkap Nurhan.
SementarKetua Relawan Pesisir Ruslan mengatakan akan terus mengupayakan dan memperbanyak relawan di wilayah pesisir.
“Kami akan terus menambah jumlah relawan kami dibeberapa kabupaten di wilayah pesisir,” ucap Ruslan.
Ia juga akan berusaha untuk lebih bergerak aktif demi terpilihnya Nurhan Tabau sebagai salah satu anggota DPRD yang dianggapnya betul-betul memperhatikan masyarakat yang bergerak di bidang pertanian khususnya di wilayah pesisir.
“Insya Allah setelah semua terkonsolidasi kami akan bergerak massif setiap hari sampai hari H pemilihan, memastikan agar kanda Nurhan Tabau terpilih dengan suara yg meyakinkan dan terus melanjutkan programnya di masyarakat.
Diketahui, kegiatan deklarasi ditutup sekitar pukul 22.00 Wita. Setelah itu Nurhan Tabau melanjutkan kunjungannya ke Luwu Utara dan Luwu Timur.