Palopo, Wijatoluwu.com — Kepala BNN Provinsi Sulsel Brigjen Pol, Guru Ahmad Fadiyanto, beserta Ibu Ketua DWP BNNP, Farida Guru melakukan silaturahmi dengan Pejabat Walikota Palopo dan Jajaran Forkopimda Kota Palopo, Jum’at, (29/09/23).
Guru Ahmad Fadiyanto, mengatakan jika kegiatan itu dalam rangka meningkatkan kerjasama dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
“Kita berharap agar adanya fasilitas layanan rehabilitasi baik rawat jalan maupun rawat inap bagi korban penyalahgunaan narkoba yang diselenggarakan oleh Rumah sakit di kota Palopo,” katanya.
“Termasuk dukungan regulasi berupa Perda P4GN yang merupakan salah satu implementasi dari Inpres No 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional P4GN 2020 – 2024 sebagai instrumen hukum dalam menangani permasalahan narkoba,” sambungnya.
Sementara itu, Penjabat Wali Kota Palopo Asrul Sani mengungkapkan, terkait beberapa hal tersebut, dirinya berpesan sebisa mungkin di Kota Palopo ada rumah sakit penanganan narkoba.
“Insya Allah akan kita tindaklanjuti agar kita bisa saling bersinergi bersama. Terimakasih telah berkunjung ke Kota Palopo ini merupakan suatu kebanggaan kita semoga apa yang menjadi tujuan kita bisa kita laksanakan kedepannya,” ucapnya.
Dalam kunjungan di Kota Palopo, Jenderal Guru bersama rombongan juga menyempatkan sholat Jum’at di mesjid Jami Tua Palopo yang merupakan salah satu mesjid tertua yang ada di Sulawesi Selatan.
Kemudian berkunjung ke Museum Kedatuan Luwu yang diterima langsung oleh Opu Cenning Kedatuan Luwu Andi Sitti Huzaimah Machulau Opu Daeng Ripayung.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nasikin, Kepala BNN Kota Palopo AKBP Ustim Pangarian, Perwakilan Kodim 1403 Palopo, Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara Suwarni, Kejaksaan Negeri Palopo, Ketua TP PKK Kota Palopo, beserta DWP BNN Kota Palopo.