Luwu Utara, Wijatoluwu.com – Pemerintah Kabupaten Luwu Utara melalui Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Kabupaten Luwu Utara melakukan Perjanjian Kerjasama dengan PT. Bank Syariah Indonesia, TBK Kantor Cabang Pembantu Masamba (KCP Masamba).
Dalam perjanjian kerjasama tersebut, terkait dengan Pengelolaan Rekening KAS Umum Daerah (RKUD) Kabupaten Luwu Utara berlangsung di Ruangan BPKPD Jl. Simpurusiang, Kasimbong, Kec. Masamba Kab. Luwu Utara.
Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD)
Ir. Bahruddin Nurdin, MM mengatakan bahwa.
“Dengan adanya kerjasama dengan Bank Syariah Indonesia ini pembayaran pajak retribusi bagi wajib pajak itu lebih dimudahkan, sehingga dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi masyarakat kita terkhususnya di Kabupaten Luwu Utara,” ucap Ir. Baharuddin Nurdin kepada wartawan Wijatoluwu.com Rabu (05 Julii 2023).
Pemerintah daerah terus berupaya bagaimana mengakselerasi pertumbuhan ekonomi salah satunya itu dengan membangun kerjasama dengan pihak terkait.
“Olehnya itu Bank di samping juga menyalurkan sistem kredit, ini juga membantu kita dalam rangka meningkatkan peredaran-peredaran uang yang ada di Luwu Utara,” jelasnya
Kemitraan ini dibangun sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang umumnya, seperti proses transaksi di dunia ekonomi maupun transaksi-transaksi sosial dalam rangka peningkatan yang mengarah pada digitalisasi dan transaksi itu non tunai.