Bakal Hadir di IAIN Palopo Palopo, Berikut Biodata dan Prestasi Sherly Annavita Rahmi

Palopo, Wijatoluwu.com — Sherly Annavita Rahmi merupakan perempuan kelahiran Lhokseumawe, Provinsi Aceh, 12 September 1992. Sherly juga merupakan seorang kreator konten youtube dan sosial media.

Sherly pertama kali dikenal saat dirinya mengkritik pemerintahan Jokowi terkait pemindahan ibu kota dari Jakarta ke pulau Kalimantan pada sebuah acara stasiun tv nasional.

IKLAN

Perempuan yang juga dikenal sebagai Melenial Influencer ini kerap menghadiri sekaligus menjadi pembicara dalam sebuah forum kepemudaan.

Selain itu, Sherly Annavita aktif sebagai motivator kepemudaan. Sherly juga mendirikan SEA Indonesia (Sherly Enlightment Academy),sebagai bentuk pengabdiannya ke masyarakat, lembaga tersebut bergerak di bidang public speaking SEA Indonesia.